Jumat, 15 April 2011

SENTILAN SI ULAT BULU

Gatal,Geli bahkan menjijikkan itulah hal pertama terbersit dari kita tentang si ulat bulu.Memang pada fase ini,sebelum menjadi kupu-kupu,bisa dikatakan ulat merupakan massa dimana dia menjadi makhluk perusak,suka merusak tanaman dengan memakan daun,membuat gatal manusia dan sebagainya.

Begitu pula dengan "serangan" ulat bulu yang lagi marak diberitakan di media massa menjadi sentilan bagi umat manusia,bahwa kita harus seimbang dalam memperlakukan alam.Seumpama manusia sadar betul dengan keseimbangan tersebut,pastilah populasi ulat bulu di alam tidak akan sampai meneror keberadaan alias eksistensi manusia dengan memakan dedaunan di sekitar pemukiman warga.Ulat bulu merupakan binatang yang punya musuh alami semisal semut rangrang,tokek atau pun cicak.

Mungkin dengan menyemprotkan pestisida akan memberikan efek terbunuhnya ulat bulu secara langsung,tetapi ada juga hewan yg tidak mati,sehingga kebal terhadap pestisida dengan dosis tertentu,jadi janganlah memperlakukan alam dengan berlebihan,akibatnya makhluk seharusnya jauh yang ada di hutan,tiba-tiba ada di pekarangan kita,seperti "ULAT BULU"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar